Tulisan ini tidak bermaksud untuk promosi. Tapi lebih sekedar share pengalaman. Meskipun mungkin satu atau dua bagian bisa dianggap sebagai kalimat-kalimat promosi, silahkan anda simpulkan sendiri lah, apakah tulisan ini mengandung unsur marketing atau tidak, hehehe.

Belakangan ini, tren penggunaan skincare meningkat pesat. Khususnya saat pandemi COVID-19 melanda dunia, terlebih di indonesia. Saat mobilitas manusia dibatasi, tren penggunaan kosmetik untuk make up jadi berkurang, dan uniknya skincare datang menjadi tren baru “menggantikan” kosmetik. Karena ingin kulitnya tetap glowing terawat tanpa make up, banyak wanita menggunakan aneka produk skincare untuk perawatan kulit wajahnya. Semakin banyak permintaan pasar atas skincare ini, disamping brand-brand lama seperti Wardah, Vaseline, L’oreal, dll akhirnya banyak bermunculan brand-brand skincare baru beberapa tahun belakangan ini, seperti MS Glow, Scarlett, WhiteLab, Azarine, dll yang diantaranya merupakan brand lokal Indonesia.

Tren skincare ini juga tidak lepas dari pengaruh budaya Korea yang menginvasi masyarakat Indonesia belakangan ini, dimana skincare sudah membudaya di Korea Selatan dan tren ini diikuti oleh para wanita di Indonesia. Meskipun, sebelum ada pengaruh dari budaya skincare Korea, sudah banyak wanita Indonesia yang menggunakan skincare. Tapi tertunya, pengaruh K-Pop adalah salah satu faktor terbesar yang berkontribusi pada meningkatnya penggunaan skincare di Indonesia. Seiring berjalannya waktu, mereka yang menggunakan skincare tidak melulu yang ikut-ikutan tren Korea, tapi memang mereka yang sadar akan pentingnya merawat kulit.

Manfaat skincare ini sangat banyak, sederhananya bisa kita bandingkan dua wanita seumuran, si A rutin menggunakan skincare dan si B tidak rutin menggunakan skincare. Saya sudah melihat perbedaannya dari orang terdekat saya sendiri. Artinya, anda juga bisa bandingkan sepeda motor atau mobil yang rutin dirawat dan tidak dirawat. Tentu berbeda kan? Motor yang rutin di rawat, rajin di cuci, rutin servis, ganti oli dan tune up akan lebih nyaman di lihat dan nikmat ketika dikendarai. Udah, anda jangan analogikan ke hal yang menjorok, hahaha. Intinya, penggunaan skincare ini bukan hanya berdampak kepada aspek estetik atau tampilan saja, tapi juga bermanfaat dari aspek kesehatan.

Dan pertanyaan selanjutnya, sepenting itu jugakah skincare untuk pria? Anda pasti sering mendengar atau bahkan mungkin saja anda salah satu yang mengucapkan. “Cowok kok pake skincare”, “lebay”, “kaya cewe”, “gak macho”, dan ejekan-ejekan sejenisnya. Sehingga akhirnya, anda gak mau menggunakan skincare, takut diejek, dll. Awalnya saya juga begitu. Namun, sejak istri saya mulai berjualan skincare MS Glow dimana terdapat lini produk skincare khusus pria, MS Glow for Men yang juga dijual istri saya, saya ikut memperhatikan tren ini. Uniknya, skincare pria ini cukup laris juga. Meskipun laju penjualannya tetap lebih unggul lini skincare wanita, tapi performa penjualan skincare pria juga cukup baik.

Dari fakta ini, kita bisa melihat mungkin stereotip “cowok pake skincare = lebay” itu sudah mulai terkikis. Ya buktinya penjualannya juga lumayan kencang. Agaknya, kampanye MS Glow for Men yang berbunyi #RealMenTakeCareofTheirSkin itu cukup berhasil. Saya pun akhirnya ikut-ikutan mempromosikan skincare MS Glow for Men di status WA saya, lalu saya coba membuka akun instagram yang alhamdulillah sudah terverifikasi Instagram Shopping yang memungkinkan anda bisa berbelanja produknya via Instagram, mantap!

Ya karena yang berjualan adalah istri sendiri, saya yang sedari lahir menggabungkan sabun badan dengan sabun muka ini mulai mencoba menggunakan Energizer Facial Wash dari MS Glow for Men, dan rasanya nyaman-nyaman saja digunakan. Kebetulan juga wajah saya jarang banget jerawatan, jadi gak rewel lah untuk urusan sabun muka ini. Seterusnya, saya mulai coba cream dan serum MS Glow for Men nya dan cocok-cocok aja. Lalu saya coba juga Body Lotion for Men nya, ya cocok juga, gak ada masalah. Hasilnya? Kata istri sih saya makin ganteng, hahahaha. Engga lah, katanya sih lebih bersih dan cerah. Kalo saya pribadi merasakan sih, kulit jadi lebih lembut dan gak kasar.

Jadi, sejak 2 bulan lalu saya menggunakan skincare dari MS Glow for Men. Review nya positif lah. Dan rangkaiannya juga gak beribet, pagi cuci muka dan cream, lalu malam cuci muka dan serum. Kalo kata anak-anak sekarang, sesimpel itu lho gaes.

Dan apakah penting buat pria menggunakan skincare? Bagi saya, itu tergantung dari kebutuhan anda. Kalo anda punya anggaran untuk beli skincare nya, silahkan anda beli. Tidak ada salahnya anda merawat diri. Toh, anda juga biasanya punya anggaran untuk perawatan kendaraan anda. Namun jika anda gak punya anggaran untuk membeli skincare, dahulukan saja kebutuhan primer, untuk makan, uang sekolah anak, dan lain-lain.

Jika anda berminat untuk menggunakan skincare, khususnya dari lini produk MS Glow for Men, saat ini saya juga berjualan bersama istri sebagai member resmi, anda bisa hubungi WA di 089 660 890 300 atau bisa juga melalui Instagram, Website dan Marketplace seperti Shopee, Lazada dan Tokopedia. Harganya cukup terjangkau, untuk paket basic MS Glow for Men, dengan harga 250K, kamu bisa dapat 3 item, Energizer Facial Wash, Energy Bright Cream dan Energy Serum. Lebih murah dari paket MS Glow Beauty (untuk wanita) yang ada di harga 300K. Pengiriman tersedia ke seluruh Indonesia bahkan hingga ke alam baka, hahaha. Siapa tau yang di kuburan masih mau skincare an.